Pasangan Lukita dan Basyid resmi mendaftarkan diri sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam di Sekupang, Jumat pagi, 4 September 2020. Pada Jumat sore, Rudi dan Amsakar juga datang ke KPU Batam untuk mendaftar.
“Saya Lukita Dinarsyah Tuwo dan Abdul Basyid Has akan maju dalam pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam. Tentu harapan kami ini adalah langkah awal menuju kepada proses pemilu di Kota Batam yang adil, jujur, transparan, dan bebas rahasia,” kata Lukita kepada wartawan.
“Saya menginginkan ada perubahan di Kota Batam. Kami akan mewujudkan Batam bahagia mendunia berlandaskan gotong royong, dan itu semua tidak bisa dilakukan sendiri,” katanya. “Kami menyiapkan kesehatan fisik dan psikotes yang nanti harus dijalani setiap pasangan calon. Harapan kami tentunya pilkada ini berlangsung aman dan damai.”
Menurut Ketua KPU Batam, Herrigen Agusti, “Berkas pendaftaran pasangan Lukita dan Basyid sudah kami periksa, dan kami nyatakan lengkap sekaligus sah.”
Dia mengimbau setiap pasangan calon wali kota dan calon wakil wali kota yang hendak mendaftarkan diri ke kantor KPU supaya tidak membawa massa pendukung lebih dari tiga puluh orang, karena adanya pembatasan sesuai dengan protokol kesehatan pada masa pandemi Covid-19. “Yang bakal masuk ke dalam ruangan juga hanya pasangan calon, ketua dan sekretaris partai, dan dua orang LO saja,” katanya.
Di tempat yang sama, di kantor KPU Batam, pada sore harinya pasangan Rudi dan Amsakar juga datang untuk mengantarkan formulir pendaftaran sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam. Sebelum mendatangi kantor KPU Batam, pasangan petahana ini sempat melaksanakan deklarasi bersama dengan sejumlah simpatisan di lapangan Auto Cafe, Tiban, Batam, pada pukul 14.00.
Rudi mengatakan, “Jumlah parpol yang mendukung kami pada saat ini, jumlahnya hampir sama pada saat awal kami maju di pilwako lalu. Mari kita rebut kembali suara tersebut.”