Jenazah Kepala Badan Intelijen Daerah (Kabinda) Papua, Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugraha Karya, dijadwalkan tiba di Bandara Cengkareng Senin, 26 April 2021 pukul 15.25 WIB.
Almarhum gugur dalam kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, Minggu, 25 April 2021.
Pendamping pemberangkatan ke Jakarta, Mayjen TNI Afinibur, Letkol Inf Andriono, dan Togama Hani Sinaga. Jenazah diterbangkan menggunakan pesawat Batik Air yang lepas landas dari Timika pukul 12.55 WIT.
Sumber dari Pusat Penerangan Mabes TNI menginformasikan, evakuasi jenazah Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Karya, dari Beoga ke Timika menggunakan Hellycopter Caracal yang lepas landas pukul 06.00 WIT.
Personel yang menjemput ke Beoga, Brigjen TNI Joni Triman dan Lettu Ckm dr Habibi Tanjung.
Perjalanan dari Timika menuju Distrik Beoga diperhitungkan sekitar 30 menit jika cuaca normal.
Di Timika dilakukan pembersihan jenazah di RS Mitra Masyarakat Timika.
Sebelumnya dilaporkan, pada Minggu, 25 April 2021) pukul 15.30 WIT, masuk informasi dari Cakra 1 dan terdengar bunyi tembakan di Kp Dangbet Distrik Beoga.
Saat itu ada 14 orang DPP Kabinda Papua beserta Satgaster dan koramil sedang melaksanakan Tinjau Medan untuk melaksanakan Patroli/Ambush Tim Delta dan Elang dengan menggunakan delapan sepeda motor di Kp Dangbet Distrik Beoga dari pukul 09.18 WIT.
Dalam kontak senjata itu, Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugraha Karya terkena tembakan dan meninggal dunia di tempat.