Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat (AS) menempatkan Indonesia sebagai negara yang berada pada level 1 Covid-19. Artinya, Indonesia dan sejumlah negara lain seperti China memiliki tingkat risiko dan penularan Covid-19 yang rendah.
Kabar baik yang diumumkan CDC AS itu membuat Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin merasa bersyukur. Bahkan langsung membagikan informasi tersebut melalui media sosial instagram miliknya.
Kemenkes menilai penempatan Indonesia di level 1 oleh CDC AS merupakan bentuk apresiasi bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tetapi, meskipun posisi Indonesia sudah berada di zona aman, jangan direspon dengan kegembiraan yang berlebihan yang bisa membuat lengah.
“Tentunya ini merupakan apresiasi buat kita semua rakyat Indonesia, tapi kita jangan lengah karena pandemi belum selesai,” kata juru bicara Kemenkes, dr. Siti Nadia Tarmizi.
Sementara update informasi Covid-19 yang diperoleh Satgas Covid-19, hingga Minggu, 31 Oktober 2021 pukul 12.00 WIB, ada penambahan pasien positif sebanyak 523, sehingga jumlah total 4.244.358 orang. Sementara pasien sembuh bertambah 497, jumlah total 4.088.635 orang dan pasien meninggal bertambah 17 sehingga jumlah total 143.405 orang.
Dalam pada itu Siti Nadia juga meminta, semua pihak harus terus berusaha menekan angka reproduksi virus Covid-19 ke level yang lebih rendah. Begitu juga angka kasus positif, harus terus ditekan agar situasi pandemi bisa makin terkendali.
“Kita harus terus menekan angka reproduksi virus Covid-19 ke level serendah mungkin sehingga situasi laju penularan terkendali. Angka kasus positif yang rendah harus ditekan serendah mungkin dalam waktu yang cukup panjang supaya situasi pandemi bisa terkendali,” kata Siti Nadia.
Ia juga memastikan, pemerintah akan terus mengejar cakupan vaksin sehingga terbentuk kekebalan kelompok. “Sambil cakupan vaksinasi mencapai kekebalan kelompok, kita tidak boleh lengah, karena kita tetap masih dalam masa perjuangan menuju kondisi yang lebih baik,” katanya.
Laman resmi CDC AS menyebutkan, ada lima Level Covid-19. Mulai dari level tidak diketahui (Level unknown), level 1 (rendah), level 2 (sedang), level 3 (tinggi), level 4 (sangat tinggi). Indonesia ditempatkan di level 1.