Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) Kosgoro 1957 Provinsi Aceh menggelar pertemuan dan dialog dengan 35 mahasiswa dan pelajar dari tujuh negara yang sedang menempuh pendidikan di Banda Aceh dan sekitarnya. Dialog berlangsung pada Minggu, 9 Mei 2021, di Hutan Kota Coffee, Jalan Teungku Meulagu, Tibang, Banda Aceh.
Hal itu diungkapkan Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Kolektif (Sekjen PPK) Kosgoro 1957, DR Sabil Rachman, kepada HMS, Senin, 10 Mei 2021 berdasarkan laporan yang diterima dari Banda Aceh.
Diungkapkan, para mahasiswa dan pelajar tersebut berasal dari Palestina, Thailand, Philipina, Tajikistan, Zambia, Senegal, dan Mali. Mereka berada di Aceh untuk mengikuti pendidikan di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Universitas Syiah Kuala (USK), Universitas Serambi Mekkah, dan MTs Dayah Oemar Diyan Indrapuri Aceh Besar.
Bakarim, presiden mahasiswa asal Zambia dilaporkan mengapresiasi dan menyatakan kegembiraaan mendapat undangan buka puasa bersama, disertai dialog dan pembagian paket lebaran dari Kosgoro 1957 Aceh. Mahasiswa asal Zambia disebutkan berjumlah 16 orang dan mereka belajar di USK.
Ia mengatakan, ini adalah kali pertama dirinya dan kawan-kawan asal Zambia diundang dalam forum silaturahmi dan dialog dengan ormas setempat. Mewakili rekan-rekannya, ia berharap kegiatan serupa bisa digelar lagi pada kesempatan lain ke depannya.
Sementara Samar, mahasiswi asal Gaza, Palestina, mengungkapkan, Aceh sangat indah dan nyaman untuk ditempati. “Masyarakatnya sangat baik dan ramah-ramah, tidak sombong,” kata mahasiswi cantik yang dibenarkan Noor kawan senegaranya.
Ketua PDK Kosgoro 1957 Aceh, H Jamaluddin Jamil, menurut Sabil Rachman, melaporkan, bahwa kegiatan dilaksanakan dalam upaya membantu membuka konektivitas Aceh dengan negara-negera sahabat.
“Para mahasiswa itu kita jadikan semacam duta yang akan mengampanyekan sisi positif Aceh di negaranya, melalui media sosial atau forum-forum interternasional sehingga dalam jangka panjang menguntungkan Aceh seperti akan berdatangan mahasiswa baru atau wisatawan mancanegara ke daerah ini,” katanya mengutip laporan yang masuk ke Jakarta.
“Aktivitas semacam ini disebutkan akan diupayakan pada tahun-tahun berikutnya,” kata Jamaluddin yang juga Ketua Ikatan Konsultan Indonesia (INKINDO) Wilayah Aceh.
Pada kesempatan itu, Kosgoro 1957 Aceh membagikan paket lebaran berupa peci Aceh, kain sarung, dan mukena.