Jumat, 27 Mei 2022
No Result
View All Result
  • Batam
  • Kepri
  • Nasional
  • Eksklusif
  • Feature
  • Kriminal
  • Politik
  • Sejarah
  • Olahraga
  • Entertainment
Dalam masa reses Ketua DPR RI Puan Maharani juga melakukan peletakan batu pertama bantuan pembangunan rumah baru layak huni untuk warga Dusun Joho, Desa Giriwono, Wonogiri. (Foto: Humas DPR RI)

Puan Maharani Resmikan Sambungan Air Bersih bagi 506 Rumah di Wonogiri

27 April 2022
H. Achmad Ristanto H. Achmad Ristanto
Bagikan ke FacebookBagikan ke WhatsApp

Ketua DPR RI Puan Maharani meresmikan proyek sambungan rumah air bersih di Desa Gendayakan, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Selasa, 26 April 2022. Selama puluhan tahun, warga Desa Gendayakan dan sekitarnya kesulitan air bersih.

Sambungan rumah (SR) air bersih yang diresmikan untuk 506 rumah warga. Program penanganan krisis air bersih di Desa Gendayakan sudah menjadi skala prioritas sejak 2017.

“Kita butuh air untuk minum, kita butuh air untuk mandi. Kita butuh air untuk mencuci, dan lain sebagainya yang berhubungan dengan kesehatan diri,” kata Puan di Desa Gendayakan yang menjadi obyek kunjungan kerja masa reses DPR. Serangkaian kegiatan dilakukan selama dua hari kunjungan kerja pada 26-27 April 2022.

“Karena itu ketika ada kabar bahwa Desa Gendayakan sempat puluhan tahun lamanya kesulitan mendapat air bersih, ini tidak boleh dibiarkan. Harus ada solusinya seperti pembangunan Sarana Air Bersih,” kata pimpinan DPR dari Fraksi PDI Perjuangan ini.

Berita Lain

Jhon Asron Layangkan Bukti Surat Putusan PN Tanjung Pinang Tentang Penetapan Tersangka CH

Bupati Simalungun Terima Audiensi Kakan Kemenag yang Baru

Program Pengiriman Jeruk Brand Simaloengoen, Bupati Motivasi Petani di Kecamatan Purba

Bupati Simalungun Perbaiki Makam DR (HC) Drs. Djabanten Damanik

Puan Maharani menyatakan komitmennya mengawal ketersediaan air bersih di desa-desa seperti Desa Gendayakan. Ia berharap pembangunan Sarana Air Bersih di sini bisa benar-benar memberi manfaat untuk warga. Sarana Air Bersih ini bisa terbangun karena gotong royong semua pihak baik dari Pemda, Perguruan Tinggi, dan warga.

“Walaupun kami ada di pusat, tetapi DPR RI memantau betul kondisi-kondisi di desa-desa seperti Desa Gendayakan. Dengan adanya air bersih, diharapkan warga tidak perlu lagi jalan jauh-jauh mendapatkan air. Tidak perlu lagi hanya mengandalkan air tangki bantuan, tidak perlu lagi khawatir kalau tidak ada hujan turun,” katanya lagi.

APBD Kabupaten

Pembangunan sambungan rumah air bersih di Desa Gendayakan, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri menggunakan dana dari APBD Kabupaten Wonogiri. Pembangunan perpipaan sudah dimulai sejak 2018 hingga 2019. Namun, pembangunan terkendala pandemi Covid-19. Dan baru bisa dilanjutkan tahun 2022 serta diresmikan pada April ini.

Sebelum ada pembangunan perpipaan, warga desa Gendayakan harus membeli air dari mobil-mobil tanki. Bahkan, saat kekeringan, mereka kesusahan mendapat air. Krisis air ini bisa mereka rasakan selama enam hingga tujuh bulan.

Kondisi geografis Desa Gendayakan memang berbukit-bukit dan berbatu kapur. Setiap musim kemarau, hampir bisa dipastikan menjadi desa langganan kekeringan dan krisis air bersih. Desa ini terletak 68 kilometer dari Kota Wonogiri dan berada pada ketinggian 195 meter di atas permukaan laut. Wilayah Paranggupito masuk dalam gugus karst Pegunungan Sewu.

Kamti, warga Dusun Ngledok, Desa Gendayakan bercerita ia dan keluarga harus membuat bak penampungan untuk menampung air hujan selama musim penghujan. Biasanya musim penghujan baru terasa pada bulan Desembe. Itupun tidak berlangsung lama.

“Bagi kami air itu seperti emas, sangat penting dan tidak ada duanya. Paling susah kalau butuh untuk memasak,” katanya.

Kamti bersyukur akhirnya proyek sambungan rumah air bersih di desanya diresmikan. Ia berharap program ini bisa benar-benar mempermudah warga Desa Gendayakan mendapatkan akses air.

“Terima kasih Ibu Puan saya doakan sehat selalu dan bisa menjadi presiden kami,” kata Kamti.

Berita Lain

Kasus gugatan perdata. (Foto: Rahmat Purba)

Jhon Asron Layangkan Bukti Surat Putusan PN Tanjung Pinang Tentang Penetapan Tersangka CH

26 Mei 2022
Bupati Simalungun Menerima Audiensi Kakan Kemenag yang Baru. (Foto: Rahmat Purba)

Bupati Simalungun Terima Audiensi Kakan Kemenag yang Baru

26 Mei 2022

IKLAN

Kalau Anda wartawan, tulislah sesuatu yang bernilai untuk dibaca. Kalau Anda bukan wartawan, kerjakanlah sesuatu yang bernilai untuk ditulis.

  • Tentang HMS
  • Redaksi
  • Perusahaan
  • Alamat
  • Pedoman

© 2020 HMStimes.com - Dilarang mengutip dan menyadur teks serta memakai foto dari laman HMS

No Result
View All Result
  • Batam
  • Kepri
  • Sumatra Utara
  • Feature
  • Eksklusif
  • Lowongan Wartawan
  • Kode Perilaku HMS

© 2020 HMStimes.com - Dilarang mengutip dan menyadur teks serta memakai foto dari laman HMS