BATAM – Sebanyak 434 nelayan kecil di Kota Batam menerima Kartu Jaminan Sosial Ketenagakerjaan pada tahun 2023. Penyerahan kartu ini dilakukan oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, pada Kamis (16/3/2023) di Kantor Camat Sagulung. Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kota Batam.
Dalam sambutannya, Rudi menyampaikan bahwa jaminan sosial ini merupakan salah satu bentuk upaya pemerintah dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat, terutama nelayan kecil.
“Mudah-mudahan Allah SWT tetap menjaga bapak ibu dan kita semua. Ini (jaminan sosial) merupakan bentuk ikhtiar kita,” ujarnya.
Selain itu, ia juga mengharapkan dukungan masyarakat dalam pembangunan yang sedang dilakukan di Kota Batam, agar ekonomi tumbuh dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat.
Nelayan penerima jaminan sosial tersebut berasal dari tiga kecamatan, yaitu Sagulung dengan 143 orang, Seibeduk sebanyak 75 orang, dan Sekupang sebanyak 216 orang. Kepala Dinas Perikanan Kota Batam, Ridwan, mengungkapkan beberapa tujuan dari program ini, di antaranya:
- Memberikan jaminan atas risiko yang mungkin dihadapi nelayan.
- Menumbuhkan kesadaran bagi nelayan akan pentingnya berasuransi.
- Memastikan terpenuhinya jaminan sosial ketenagakerjaan sebagai bentuk perlindungan sosial dan jejaring pengaman sosial untuk menjamin nelayan kecil agar dapat memenuhi kebutuhan hidup dasar yang layak.
- Mengantisipasi dan mencegah terjadinya kemiskinan baru dengan memastikan terpenuhinya jaminan sosial bagi nelayan kecil.
- Membangun keinginan atau kesadaran nelayan secara pribadi untuk melindungi diri dan berasuransi secara mandiri ke depan.
Dengan adanya Kartu Jaminan Sosial Ketenagakerjaan ini, diharapkan nelayan kecil di Kota Batam dapat bekerja dengan lebih aman dan terlindungi, sehingga kesejahteraan mereka dan keluarga dapat terjamin.(*)