BATAM- HokBen (nama baru dari Hoka-Hoka Bento) sebagai pelopor makanan bergaya Jepang di Indonesia, untuk pertama kalinya hadir di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis, 13 Juli 2023.
Diresmikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata, gerai HokBen ke-368 ini berada di Lantai 3 Grand Batam Mall, Kota Batam.
“Ini merupakan wujud komitmen HokBen untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dengan produk makanan bergaya khas Jepang yang lezat, berkualitas dan terjamin halal,” kata Marketing Public Relations (MPR) HokBen Pusat, Irma Wulansari, Kamis, 13 Juli 2023.
“Batam merupakan kota ke-79 yang kami pilih, hal ini dalam rangka mendekatkan diri kepada para pelanggan HokBen yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia,” tuturnya, Kamis, 13 Juli 2023.
Lebih lanjut, Irma mengatakan, Kota Batam ini merupakan kota ke-79 yang dipilih Hokben. Ia mengaku sangat senang di usia yang ke-38 tahun HokBen dapat memperluas jangkauan hingga ke Batam.
“Kami juga berharap pembukaan gerai ini dapat membantu penyerapan tenaga kerja,” kata dia.
Ia menjelaskan, HokBen memiliki menu yang beragam dengan harga yang terjangkau, yakni mulai dari Rp25 ribu hingga Rp60 ribu. Selain menu Bento Box sebagai menu yang menjadi menu andalan Hokben,ada juga beberapa menu terbaru Hokben seperti Hokben Fried Chicken dan Hoka Ramen yang telah hadir sejak 2022 lalu.
“Ada tiga menu ramen yang kami hadirkan yakni Hokaido Miso, Tori Paitan dan Spicy Ramen. Jadi jangan takut masuk ke Hokben, karna harga yang kami tawarkan pada menu-menu kami sangatlah terjangkau,” kata dia.
Senada, Manager HokBen Regional Sumatera Utara, Dedi Davianto mengatakan, dengan kapasitas 84 bangku HokBen siap menjadi salah satu pilihan tujuan tempat makan saat berkunjung ke Grand Batam Mall. Selain itu, juga turut serta menghiasi keragaman kuliner kota Batam.
“Meskipun mengusung masakan khas Jepang, HokBen merupakan restoran merek lokal yang menjaga kualitas makanan dengan baik. Dari mulai kebersihan, bahan-bahan pilihan dan higienis, hingga rasa yang dihadirkan menjawab ragam kebutuhan berbagai selera masyarakat tanah air Indonesia,” terangnya.
Pilihan beragam menu yang tersedia, menjadikan HokBen sebagai restoran favorit karena dapat menyatukan rasa para pelanggan dengan pilihan menu yang berbeda.
“Jadi walaupun dengan pilihan dan kesukaan menu yang berbeda setiap orang atau keluarga dapat menikmati bersama dalam satu meja di HokBen,” kata dia.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata mengapresiasi dan menyambut baik kehadiran HokBen di Kota Batam.
Menurutnya, kehadiran HokBen dapat memberi dampak positif bagi masyarakat, yakni menciptakan dan meningkatkan lapangan pekerjaan. Selain itu kehadiran HokBen juga diharapkan dapat semakin menumbuhkan perekonomian di Kota Batam.
“Kami sangat mendukung kehadiran HokBen di Grand Batam Mall ini, karena ini juga dapat menambah sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Batam,” kata dia.
Untuk menyambut pelanggan, HokBen Batam menyediakan ragam souvenir menarik. Souvenir tersebut bisa Anda dapatkan dengan cara melakukan pembelian menu HokBen dengan jumlah harga tertentu.
Berikut promo untuk mendapatkan souvenir :
- Tanggal 14 Juli & 17 Juli 2023, hadiah Payung HokBen untuk 100 pembeli pertama khusus layanan Take away dengan minimal transaksi Rp150 ribu.
- Tanggal 15 & 18 Juli 2023, hadiah Bantal HokBen untuk 100 pembeli pertama khusus layanan Take away dengan minimal transaksi Rp100 ribu.
- Tanggal 16 & 19 Juli 2023, hadiah Tumbler HokBen untuk 100 pembeli pertama khusus layanan Take away dengan minimal transaksi Rp100 ribu.
- Tanggal 20 Juli 2023, hadiah Voucher Makan yang berlaku 1 tahun untuk 100 pembeli Dine in minimal transaksi Rp200 ribu.
- Tanggal 30 Juni – 21 Juli 2023, Special Price Rp25 ribu setiap pembelian HokBen Fried Chicken 1 pcs + Nasi + Teh Botol Sosro/Aqua dari harga normal Rp43 ribu.