Jumat, 1 Desember 2023
No Result
View All Result
  • Batam
  • Kepri
  • Nasional
  • Eksklusif
  • Feature
  • Kriminal
  • Politik
  • Sejarah
  • Olahraga
  • Entertainment
Presiden Joko Widodo ketika meresmikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat, Selasa (11/07/2023). (Foto: Ist./presidenri.go.id).

Jalan Tol Cisumdawu Permudah Konektivitas ke Bandara Kertajati

12 Juli 2023
H. Achmad Ristanto H. Achmad Ristanto
Bagikan ke FacebookBagikan ke WhatsApp

JAKARTA – Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat, Selasa, 11 Juli 2023. Dalam sambutannya, Kepala Negara berharap jalan tol yang menghubungkan Kota Bandung dari Jalan Tol Cipularang ke Jalan Tol Cipali tersebut dapat mempermudah konektivitas menuju Bandara Internasional Kertajati, Kabupaten Majalengka.

“Kita harapkan dengan beroperasinya jalan tol ini, ini akan mempermudah konektivitas menuju ke Bandara Kertajati,” ujarnya seperti dilansir dari laman presidenri.go.id.

Presiden juga menjelaskan, Jalan Tol Cisumdawu awalnya dikerjakan bersamaan dengan pembangunan Bandara Internasional Kertajati. Namun, karena adanya sejumlah masalah pembebasan lahan, pembangunan Bandara Kertajati rampung lebih dahulu dibanding Jalan Tol Cisumdawu.

“Karena urusan pembebasan lahan, airport Kertajatinya selesai, tolnya belum selesai sehingga ini mengganggu operasional dari airport Kertajati,” tambahnya.

Berita Lain

Pembangunan Jaya Sambut Baik Taman Impian Jaya Ancol Lokasi HPN 2024

Presiden Lantik Letjen TNI Maruli Simanjuntak Jadi KSAD di Istana

Menkominfo Upayakan Selesaikan Pembangunan BTS Mangkrak Tahun Ini

Empat Ruas Jalan Tol Dioperasionalkan Akhir 2023

Presiden Jokowi berharap dengan peresmian Jalan Tol Cisumdawu akan dapat mempercepat operasional Bandara Internasional Kertajati secara penuh. Saat ini, Bandara Kertajati diketahui telah melayani sejumlah aktivitas penerbangan dan mulai diminati beberapa investor dari luar negeri.

“Saya melihat airport Kertajati adalah yang didukung oleh Tol Cisumdawu ini adalah airport masa depan kita, karena sekarang sudah mulai banyak keinginan negara-negara luar untuk masuk equity -nya ber-partner di airport Kertajati baik untuk mengoperasikan, juga untuk meningkatkan traffic lalu lintas penerbangan yang ada. Ini yang kita harapkan,” tutur presiden.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden turut mengapresiasi konstruksi Jalan Tol Cisumdawu sepanjang 61,6 kilometer dan menghabiskan anggaran Rp18,3 triliun tersebut. Jalan Tol Cisumdawu diketahui memiliki terowongan kembar (twin tunnel) sepanjang 472 meter.

“Ini di seluruh Indonesia tidak ada jalan tol yang melewati dua terowongan seperti yang kita lihat pada pagi hari ini,” ucap presiden.

Turut mendampingi Presiden dalam acara peresmian tersebut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, dan Bupati Majalengka Karna Sobahi. (*)

Berita Lain

Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) seksi 3B yang sudah rampung dibangun (Foto: Ist./CNN Indonesia).

Empat Ruas Jalan Tol Dioperasionalkan Akhir 2023

29 November 2023
Kepala BP Batam, Muhammad Rudi. (Foto : BP Batam)

Batam Semakin Indah, BP Batam Bangun Bundaran Punggur

17 Oktober 2023

IKLAN

Kalau Anda wartawan, tulislah sesuatu yang bernilai untuk dibaca. Kalau Anda bukan wartawan, kerjakanlah sesuatu yang bernilai untuk ditulis.

  • Tentang HMS
  • Redaksi
  • Perusahaan
  • Alamat
  • Pedoman

© 2020 HMStimes.com - Dilarang mengutip dan menyadur teks serta memakai foto dari laman HMS

No Result
View All Result
  • Batam
  • Kepri
  • Sumatra Utara
  • Feature
  • Eksklusif
  • Lowongan Wartawan
  • Kode Perilaku HMS

© 2020 HMStimes.com - Dilarang mengutip dan menyadur teks serta memakai foto dari laman HMS