BATAM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar peluncuran Kirab Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 serentak di tujuh titik lokasi di Indonesia. Batam merupakan salah satu kota yang terpilih untuk peluncuran Kirab pemilu tahun 2024, yang dilaksanakan di Kantor KPU Batam, Sekupang, Selasa (14/02/2023).
Adapun tujuh titik lokasi yang dimaksud yakni, KPU Kota Batam Provinsi Kepri, Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, KPU Pontianak Provinsi Kalimantan Barat, KPU Tanjung Selor Provinsi Kalimantan Utara, KPU Kabupaten Morotai Provinsi Maluku Utara, KPU Kupang Provinsi NTT, dan KPU Jayapura Provinsi Papua.
Kirab Pemilu dilakukan untuk menyambut satu tahun menuju hari pemungutan suara. Dengan mengusung tema, ‘Pemilu Sebagai Sarana Integritas Bangsa di Berbagai Lokasi Indonesia’.
Komisioner KPU RI Parsadaan Harahap mengatakan, Peluncuran Kirab Pemilu Tahun 2024 ini sebagai tempat sosialisasi menuju pesta demokrasi yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.
“Kegiatan ini merupakan usaha yang dilakukan KPU untuk mensosialisasikan kepada seluruh masyarakat Indonesia terkait dengan adanya 18 parpol yang telah ditetapkan sebagai peserta Pemilu, serta masyarakat dapat mengetahui tanggal pemungutan suara,” terang Parsadaan di halaman Kantor KPU Batam, kemarin.
Dijelaskan, untuk mencapai keberhasilan dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat di Kabupaten/Kota, diperlukan kerja sama yang baik antara KPU dan pemangku kebijakan di daerah setempat terutama pemerintah daerah.
“Jika kerja sama ini terlaksana dengan baik, akan meningkatkan angka partisipasi pemilih di tahun 2024 nanti,” ujarnya.
Selain itu, Komisioner KPU Kepri Widiyono Agung Sulistyo menyampaikan, Kirab Pemilu Tahun 2024 akan dilakukan selama empat hari di Kota Batam dan akan dilanjutkan ke Kabupaten Bintan.
“Setelah empat hari di Batam, nanti naik Roro dan akan dilanjutkan ke Bintan, kemudian Tanjungpinang. Mereka akan mensosialisasikan bendera KPU dan 18 Parpol ke kecamatan-kecamatan yang sepi-sepi atau yang ramai-ramai,” papar Agung.
Ia menambahkan, pada 28 Februari 2023 juga akan dilanjutkan sosialisasinya ke Bangka Belitung melalui kapal. “Nanti akan dikirimkan [bendera KPU dan 18 parpol] melalui Pelabuhan Sri Bayintan, Kijang ke Bangka Belitung,” ucapnya mengakhiri. (Dwi Septiani)