BATAM – Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2023, Park Avenue Mall di Orchard Park Batam, mengadakan berbagai rangkaian kegiatan menarik yang dimulai Jumat (20/01/2023) hingga Minggu (22/01/2023).
Leasing Department Head Park Avenue Mall, Lena mengatakan, rangkaian kegiatan tersebut mengusung tema ‘Chinese New Year Celebration 2023’ dan akan ditutup dengan kemeriahan pesta kembang api.
Ia menyebutkan, beberapa kegiatan yang akan disuguhkan dalam rangkaian perayaan Imlek itu di antaranya, penampilan seni Barongsai, fashion show, K-pop dance, food bazaar, Tarot reading, cosplay, serta pertunjukan musik DJ Chelsea, dan Ezy Diva.
“Nanti acara spesial pada malam terakhir yaitu hari minggu, kami mengadakan pesta kembang api,” ujar Lena kepada HMStimes.com, Rabu (18/01/2023).
Lebih lanjut, terkait bazar nantinya tidak hanya untuk bazar makanan saja, tetapi juga ada stan thrifting. “Sudah ada 20 stan makanan dan juga thrifting yang sudah terkonfirmasi. Jadi pengunjung bisa menikmati makanan sekaligus berbelanja pakaian atau sepatu melalui event ini,” terangnya.
Di samping itu, untuk menambah keseruan acara pihaknya turut mengadakan perlombaan permainan lato-lato, yang tengah ramai dimainkan semua kalangan saat ini.
“Pesertanya terbuka untuk umum. Bagi yang berminat ikut, bisa langsung saja ke lokasi acara dan mendaftar di meja panitia. Dan untuk alatnya tidak disediakan alias bawa masing-masing ya,” jelas Lena sembari tertawa ramah.
Hal menarik lainnya, Park Avenue Mall juga menyediakan pohon angpau untuk para pengunjung, yang berisikan berbagai macam voucher belanja di tenant-tenant yang ada di Park Avenue Mall.
“Selain untuk memeriahkan perayaan Imlek, kegiatan ini juga ditujukan untuk memperkenalkan Park Avenue Mall lebih dekat lagi khususnya ke masyarakat yang ada di Batam,” ungkap Lena.
Menurutnya, masih banyak masyarakat Batam yang belum begitu tahu bahwa Park Avenue ini adalah mall berkonsep outdoor, taman besar yang berbeda dari mall lain pada umumnya.
“Diharapkan, melalui event ini bisa menarik perhatian masyarakat dengan target 8.000 sampai 10.000 pengunjung, serta menarik pihak pengusaha retail untuk bergabung di tempat kita [Park Avenue Mall],” tuturnya. (Dwi Septiani)