BATAM – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Muhammad Rudi mengajak masyarakat Batam untuk kompak bersatu, mewujudkan Batam sebagai kota baru dan modern. Hal itu diungkapkannya di hadapan para peserta Family Day yang digelar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Real Estate Indonesia (REI) Khusus Batam bersama Bank Tabungan Negara (BTN), di Pelataran Parkir BP Batam, Minggu (15/01/2023).
Ia menjelaskan, pembangunan yang menjadi prioritas pemerintah dan tengah dikerjakan di antaranya pengembangan jalan arteri, bandara, pelabuhan Batu Ampar dan KEK Sekupang.
“Pembangunan ini untuk kepentingan umum, harus segera diselesaikan tahun ini. Jalan dari Batu Ampar sampai pom bensin Polda Kepri tahun ini diusahakan selesai. Apabila akses jalan selesai, tentunya akan berdampak pada nilai REI (properti) yang pasti naik dan bank akan dapat bagian kredit,” paparnya.
Tak hanya itu, ia juga mengimbau agar semua pihak terutama para pengusaha untuk dapat memberikan kontribusi terhadap kelestarian lingkungan, salah satunya dengan menjaga pohon jati emas yang telah ditanam.
“Saya berharap pohon jati emas yang telah ditanam bisa mencapai 4 meter. Maka dari itu bank bisa berkontribusi untuk menjaga pohon dengan cara memberi pupuk dan menyiram secara rutin tiap minggunya,” ujar Rudi.
Dengan optimis dia meyakinkan, kalau Batam berubah, maka kita sepakat akan menjadikan Batam sebagai kota baru buat kita semua.
Sementara, Ketua DPD REI Khusus Batam Achyar Arfan mengapresiasi atas kehadiran Kepala BP Batam. Menurutnya pemerintah dalam hal ini BP Batam, menunjukkan perhatian yang lebih terhadap dunia usaha.
“Kegiatan ini tentunya ajang silaturahmi dan kekompakan bagi kita semua. Kami menjalankan bisnis properti dan mendapatkan kenaikan target, yang tidak lepas dari regulasi BP Batam semakin efisien dan lebih cepat,” tutur Achyar.
Pihaknya pun berharap, tahun ini bisnis properti terutama penyediaan rumah untuk masyarakat Batam jauh lebih baik dan berkualitas, dapat berjalan lancar.
Senada, Kepala Kantor Wilayah Sumatera Bank BTN, Muhammad Amin Sholeh berharap dengan adanya kegiatan tersebut hubungan antara pemerintah dan swasta akan terjalin lebih akrab lagi.
“Hubungan BTN dengan REI harus lebih akrab lagi. Keakraban tidak hanya dalam bentuk formal bisnis. Kita ajak seluruh tim dalam acara ini. Sehingga dengan kedekatan informal ini terus terjalin dengan baik,” ucap Amin. (*)