JAKARTA – Para prajurit Kodam Jaya menjelang waktu berbuka puasa memberikan takjil kepada warga dan para pengendara yang melintas di depan Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, Rabu (12/4/2023).
Berbagi takjil di bulan Ramadan ini merupakan kegiatan untuk melipatgandakan amal kebaikan, serta membahagiakan insan yang akan berbuka puasa.
Kapendam Jaya Kolonel Cpm Dwi Indra Wirawan, di sela-sela pemberian takjil menyatakan, berbagi takjil kepada para pengendara tersebut sengaja dilakukan di detik-detik jelang waktu berbuka.
“Takjil ini untuk membantu warga berbuka puasa yang masih dalam perjalanan sebelum tiba di rumah [tujuan] masing-masing,” ujarnya.
Lebih lanjut menurut Kapendam Jaya, kegiatan berbagi takjil dilaksanakan selama penuh satu bulan Ramadan.
Terlihat warga antusias dan senang menerima paket takjil berbuka puasa yang diserahkan para prajurit Makodam Jaya.
Irwan, salah seorang pengendara roda dua yang akan menuju ke Bekasi mengucapkan terima kasih setelah menerima takjil.
“Terima kasih Kodam Jaya, takjil ini sangat bermanfaat. Saya dapat berbuka puasa dengan takjil ini sebelum sampai di rumah,” ungkapnya sambil menunjukkan takjil tersebut seraya tersenyum.
Kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat ini juga dilakukan di berbagai lokasi satuan jajaran Kodam Jaya, sebagai wujud aksi sosial Kodam Jaya selama bulan Ramadan. (*)