JAKARTA – Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh mengungkapkan perubahan nilai yang dianut Bangsa Indonesia. “Bangsa kita telah berubah hari ini, dari semangat yang penuh dengan rasa kegotongroyongan dan kebersamaan, semangat kecintaan, berubah menjadi bangsa dengan semangat keakuan individualistik yang menghargai nilai-nilai transaksional materialistik yang serba pragmatis dan itu lah Indonesia hari ini.”
Pernyataan tersebut disampaikan dalam pidato di hadapan para peserta Apel Siaga Perubahan Partai NasDem di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta, Minggu, 16 Juli 2023.
Menurut Surya Paloh, bangsa Indonesia yang dulu menjunjung kepatutan budaya malu penuh dengan spirit kegotongroyongan, hal ini sudah sulit untuk ditemui.
Dikatakan, saat ini Bangsa Indonesia terjebak dalam pragmatisme dan menjadi bangsa yang penuh dengan kepura-puraan atau munafik. Oleh karena itu, Paloh menyebut hal ini menjadi dasar filosofis partainya untuk melakukan gerakan perubahan dan melakukan perubahan yang berarti dan mendasar.
Tidak Merasa Terjepit
Atas dasar hal tersebut, Surya Paloh menyatakan partainya mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden atau capres. Walaupun sosok yang ia dukung dan usung itu diartikan dengan penuh kesalahpahaman dan salah pengertian. “Tapi bukan berarti, kalau memang niat baik kesalahpahaman, salah pengertian, kemudian kita merasa terjepit tertekan tertindas terhalangi kemudian kita menyerah? Tidak!” kata Paloh.
Pada kesempatan itu, Surya Paloh menjelaskan alasan partainya dulu mau mendukung Jokowi pada Pilpres 2014 dan 2019. Menurutnya, hal itu lantaran NasDem memiliki kesamaan visi dan tujuan dengan Jokowi seperti salah satunya tentang konsep revolusi mental.
Apel Siaga Perubahan Partai ini mengusung tema ‘It’s Time Restorasi Indonesia’. Acara tersebut merupakan agenda konsolidasi internal untuk melihat kekuatan partai dan kesiapan para bakal calon anggota legislatif menjelang Pemilu 2024.
Pada apel ini selain hadir para kader dan simpatisan Partai NasDem, juga ada bakal calon presiden Anies Baswedan yang mendapat kesempatan berpidato.
Selain itu tampak Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu yang merupakan anggota Koalisi Perubahan.
Perwakilan Partai Golkar pun tak ketinggalan. Mereka adalah Wakil Ketua Umum Rizal Mallarangeng, Ketua Badan Advokasi Hukum dan HAM (Bakumham) Partai Golkar Supriansa dan Ketua DPP Partai Golkar Christina Aryani.
Pimpinan Golkar tersebut tampak duduk di bagian kursi VIP dekat dengan para pejabat teras Partai NasDem.
“Kehadiran Partai Golkar pada acara ini tentu saja sebagai bentuk penghargaan kami atas undangan yang diterima dari Partai Nasdem, apalagi acara ini bertepatan dengan perayaan HUT Pak Surya Paloh yang pernah lama di Partai Golkar, kurang lebih 42 tahun,” ujar Christina dalam keterangannya, Ahad, 16 Juli 2023. (*)