Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) XXXII Kelurahan Tanjunguncang , yang dipusatkan di Perumahan Taman Cipta Indah, pada Rabu, 11 Januari 2024.
“Atas nama Pemerintah Kota Batam dan Wali Kota Batam, Haji Muhammad Rudi saya mengapresiasi ini, luar biasa kolaborasi masyarakat dengan Pak Lurah. Semoga langkah kita hari ini mendapatkan pahala dari Allah SWT,” kata Jefridin.
Menurutnya kegiatan ini selain mencari utusan terbaik dari Kelurahan Tanjunguncang, juga dengan membudayakan membaca dan melantunkan ayat suci Al-Quran dapat membentuk akhlak mulia ditiap diri umat muslim, terkhusus di Kota Batam.
“Tujuannya tidak lain agar Al-Quran yang menjadi pedoman kehidupan umat manusia dapat dipelajari dan kemudian diamalkan.
Melalui MTQH juga membumikan dan membudayakan ayat suci Al-quran,” jelasnya.
Jefridin berharap pelaksanaan MTQH ini dapat mewujudkan visi Batam yang madani. Ia berpesan, agar para qori dan qoriah juga dapat mengikuti kegiatan dengan baik. Dimana pada tahun 2024 ini Batam ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan MTQH tingkat Provinsi Kepulauan Riau.
“Berikan penampilan yang maksimal, semoga nanti pada MTQ tingkat Kota Batam dan tingkat Provinsi ada perwakilan qori dan qoriah dari Kelurahan Tanjunguncang. Pak Wali berpesan untuk Batam agar mempertahankan juara umum dan menyukseskan penyelenggaraan MTQ tingkat Provinsi di Kota Batam,” katanya.
Menyampaikan pesan Wali Kota Rudi, Jefridin mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan Batam. Menurutnya dengan Batam aman dan nyaman maka akan bermuara pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Batam.